Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bersama Tuhan Aku Mampu - Filipi 4:13

 Shalom! 

Renungan Pagi Ini : 

Filipi 4:13


Saudara/i yang terkasih dalam nama Tuhan Yesus, saat ini kita dihebohkan dengan berita bahwa tahun 2023 merupakan tahun yang akan sulit, hal ini tentu saja membuat banyak orang menjadi takut dan khawatir berlebihan bahkan sampai berputus asa. Lalu bagaimana dengan kita orang percaya? Apakah menjadi takut dan ragu kepada Tuhan? Saya harap tidaklah demikian. Sebab ada pengharapan yang pasti di dalam Kristus. Paulus menuliskan dalam Surat Filipi 4:13 “segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku”.  Artinya bersama dengan Tuhan Paulus mampu, demikian juga dengan kita orang percaya “Bersama dengan Tuhan kita mampu” Kita akan belajar dari Paulus mengenai ayat ini.

Saudara/i yang terkasih dalam nama Tuhan Yesus, saat menuliskan surat ini Paulus sedang dalam penjara (Filipi 1:12-26). Berarti dia sedang mengalami suatu penderitaan, namun hal itu tidaklah membuat dia ragu kepada Tuhan dan berhenti menjadi saksinya. Sebab Rasul Paulus sanggup melewati setiap persoalan yang menghampirinya sebab ia melakukannya bersama dengan Tuhan.  Mengapa rasul Paulus mengatakan bahwa ia mampu bersama dengan Tuhan? Karena:


1. Rasul Paulus percaya dengan segenap hati kepada Tuhan. 

Rasul Paulus dalam melakukan misinya berfokus pada Tuhan. Paulus tidak pernah takut dalam melakukan pelayanannya walaupun banyak masalah yang ia hadapi. Dan dalam penderitaan yang ia hadapi, ia tidak pernah mundur dalam mengikut Tuhan karena ia percaya sepenuh hati kepada Tuhan. Sehingga dalam keadaan sulitpun ia tetap yakin dan percaya kepada Tuhan; Tuhan yang memanggil dia dan Tuhan juga yang akan memperlengkapi Paulus. Sebagai orang percaya kita juga harus percaya kepada Tuhan dengan segenap hati, bukan hanya di mulut saya melainkan dalam segala aspek kehidupan kita. 


2. Rasul Paulus yakin bahwa hanya di dalam Kristus ia mampu.

Rasul Paulus merupakan orang yang pintar dan hebat saat itu, namun ia tidaklah pernah mengandalkan kekuatannya sendiri dalam melayani Tuhan. Sebab ia tahu bahwa tanpa Tuhan maka ia tidak mampu berbuat apa-apa; di luar Tuhan segala sesuatu tidaklah berguna. Sehingga rasul Paulus mengatakan bahwa ia mampu menghadapi segala sesuatu di dalam Kristus yang memberikan kekuatan kepadanya. Saudara/i, demikian juga dengan kita hanya bersama dengan Tuhanlah kita mampu, Tuhanlah sumber kekuatan kita dan diluar Tuhan kita tidak berbuat apa-apa dan semua itu tidaklah berguna..


Tuhan Yesus memberkati kita semua “PIS”


Baca Juga: Kalahkan Kawatirmu - 1 Petrus 5:7

Posting Komentar untuk "Bersama Tuhan Aku Mampu - Filipi 4:13"