Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Prustasi Karena Iri Hati, Tapi Janji Tuhan Itu Pasti - Matius 2:16-18



 Shalom! 

Renungan Pagi Ini :

Matius 2:16-18


Prustasi Karena Iri Hati, Tapi Janji Tuhan Itu Pasti. 


Ada satu quotes yang menarik "jangan berjanji ketika engkau sedang bahagia, dan jangan mengambil keputusan ketika engkau sedang marah" Karena akan berantakan dan menimbulkan kekacauan. 

Seperti yang terjadi pada Herodes, ia mengambil keputusan yang salah ketika ia sedang marah. Yakni "membunuh semua anak yang berusia 2 tahun kebawah"


Mengapa Herodes tidak membunuh orang majus yang memperdayakan dirinya? 

Mengapa harus bayi usia 2 tahun kebawah yang dibunuh? 


Karena kehadiran Yesus akan merusak sistem politis yang ada di Yerusalem. Herodes tidak mau ada orang yang menduduki tahtanya pada saat itu "gila hormat dan tahta". Oleh sebab itu Herodes dengan sungguh-sungguh berencana untuk membunuh Yesus. Tetapi firman dan janji Tuhan tidak pernah bisa digagalkan oleh orang sehebat apapun. 

Herodes orang yang berpengaruh, memiliki jabatan yang tinggi tapi tidak bisa menggagalkan rencana Allah. 


Untuk itu, peganglah firman dan Janji Tuhan yang ada di dalam kehidupan kita. Sebab firman-Nya tidak pernah gagal dalam kehidupan kita. (RA)

Posting Komentar untuk "Prustasi Karena Iri Hati, Tapi Janji Tuhan Itu Pasti - Matius 2:16-18"