Dasar Ketaatan Orang Percaya - Yosua 1:1-18
Shalom
Renungan Literasi Kasih hari ini
Yosua 1:1-18
Dasar ketaatan orang percaya
Ada istilah yang mengatakan bahwa taat adalah tidak ada alasan titik. Mungkin istilah ini tidak asing bagi kita ketika berbicara mengenai ketaatan. Ketaatan berbicara mengenai ketundukan atau kemauan untuk melakukan suatu perintah. Sebagai orang percaya kita harus memiliki dasar, pada apa kita taat kepada suatu perintah.
Bukan suatu kebetulan Tuhan memilih Yosua sebagai pemimpin pengganti Yosua. Karena kita ketahui bersama bahwa Yosua memilih taat kepada perintah Tuhan. Bukan suatu keterpaksaan Yosua mau taat pada perintah Tuhan, namun karena Yosua memiliki dasar untuk taat kepada Tuhan. Lantas apa yang menjadi dasar ketaatan Yosua?
1. Dasar ketaatan adalah pemilihan Tuhan
Dalam ayat 1&2, kita dapat melihat bahwa Tuhan secara langsung berfirman kepada Yosua. Ada panggilan khusus yang diberikan Tuhan kepada Yosua untuk memimpin bangsa Israel. Tuhan menunjuk Yosua sebagai pengganti Musa untuk meminpin bangsa Israel menuju Kanaan. Ketaatan Yosua berdasarkan pemilihan Tuhan atas dirinya. Bukanlah suatau kebetulan, jika Tuhan memilih Yosua dari antara bangsanya. Sebab memang kita ketahui bersama bahwa Yosua begitu taat terhadap setiap perintah yang diberikan Tuhan kepadanya. Disini kita melihat bahwa yang menjadi dasar untuk Yosua taat kepada Tuhan ialah berdasar pemilihan Allah atas dirinya.
2. Dasar ketaatan adalah penyertaan Tuhan
Dalam kepemimpinan Yosua, Tuhan berjanji akan menyertai Yosua seperti Ia menyertai Musa. Karna penyertaan Tuhan ini yang membuat Yosua perlu untuk mentaati perintah Tuhan.
3. Dasar ketaatan adalah taurat Tuhan
Ketaatan manusia berdasarkan apa yang Tuhan perintahkan berdasar taurat yang telah Tuhan berikan kepada umat-Nya.
Posting Komentar untuk "Dasar Ketaatan Orang Percaya - Yosua 1:1-18"