Karaguan Direspon Dengan Pujian - Matius 11:2-19
Shalom !
Renungan Pagi Ini :
Matius 11:2-19
Karaguan Direspon Dengan Pujian
Dalam kehidupan anda sebagai pengikut Kristus, pernahkan anda meragukan Kristus yang datang sebagai Penyelamat? Pada perikop ini kita melihat bahwa Yohanes seorang nabi pun pernah mengalami keraguan terhadap Kristus sebagai Mesias?
Matius 11:3 (TB) lalu menyuruh murid-muridnya bertanya kepada-Nya: "Engkaukah yang akan datang itu atau haruskah kami menantikan orang lain?"
Yohanes menyuruh murid-muridnya bertanya untuk memastikan dan mengkonfirmasi bahwa DIA benar-benar Mesias yang telah dijanjikan kedatangan-Nya. Supaya berita tentang Mesias yang disampaikan oleh Yohanes pun terbukti dan nyata bagi mereka yang mendengarkannya.
Yohanes mengalami keraguan barangkali karena posisinya dipenjara, dan menanggung beban yang berat. Tetapi Tuhan Yesus tidak tinggal diam, DIA menjawab keraguan Yohanes.
Matius 11:4-5 (TB) Yesus menjawab mereka: "Pergilah dan katakanlah kepada Yohanes apa yang kamu dengar dan kamu lihat:
orang buta melihat, orang lumpuh berjalan, orang kusta menjadi tahir, orang tuli mendengar, orang mati dibangkitkan dan kepada orang miskin diberitakan kabar baik.
Ayat diatas membuktikan bahwa perbuatan ajaib itu tidak bisa dilakukan oleh siapapun selain DIA yang mempunyai kuasa untuk melakukannya.
Apakah Yesus marah ketika Yohanes bertanya "meragukan" Kehadiran-Nya? Tidak!
Justru Tuhan Yesus memberi pujian kepada Yohanes Pembaptis dan disampaikan kepada orang-orang banyak yang ada disekitarnya.
Matius 11:11 (TB) Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya di antara mereka yang dilahirkan oleh perempuan tidak pernah tampil seorang yang lebih besar dari pada Yohanes Pembaptis, namun yang terkecil dalam Kerajaan Sorga lebih besar dari padanya.
Pujian yang disampaikan oleh Tuhan Yesus sungguh luar biasa. Di tengah-tengah keraguan Yohanes pun, Tuhan Yesus meresponinya dengan pujian kepada Yohanes Pembaptis.
Saudara yang dikasihi oleh Tuhan, mungkin anda sekarang sedang meragukan kasih Tuhan, tetapi izinkan saya mengingatkan kita semua bahwa kasih-Nya sudah nyata dan terbukti bagi manusia. RA
Selamat beraktivitas, Tuhan Yesus Memberkati 😇
Posting Komentar untuk "Karaguan Direspon Dengan Pujian - Matius 11:2-19"