Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Dikenal Dalam Kebaikan - Matius 14:34-36


 

 Shalom !
Renungan Pagi Ini :
Matius 14:34-36
Dikenal Dalam Kebaikan

Saudara yang dikasihi oleh Tuhan, dalam kehidupan kita, orang lain mengenal kita sebagai orang baik atau orang yang kurang baik? Kehidupan kita ditentukan bagaimana cara kita hidup. Disini kita melihat bahwa Tuhan Yesus dikenal baik oleh orang-orang disekitarnya bahkan diluar daerah pun Dia terkenal, seperti cerita dibawah ini.

Matius 14:34-36 (TB)  Setibanya di seberang mereka mendarat di Genesaret.
Ketika Yesus dikenal oleh orang-orang di tempat itu, mereka memberitahukannya ke seluruh daerah itu. Maka semua orang yang sakit dibawa kepada-Nya.
Mereka memohon supaya diperkenankan menjamah jumbai jubah-Nya. Dan semua orang yang menjamah-Nya menjadi sembuh.

Ciri orang yang dikenal baik seperti kisah Yesus diatas :

1. Orang akan senang dengan kehadiran-Nya
2. Orang akan mendekat kepada-Nya.

Dalam kehidupan kita, indikasi yang harus kita lihat sebagai orang yang dikenal baik yakni paling tidak dengan ciri kedua hal diatas.

Orang-orang banyak senang dengan kehadiran Kristus sehingga mereka memberitahukan kehadirannya kepada orang-orang yang ada di daerah itu, sehingga terlihat membawa orang yang sakit kepada Yesus. Mereka tahu Yesus sanggup menyembuhkan orang sakit.

Saudara yang dikasihi oleh Tuhan, apa yang dikenal oleh orang-orang sekitar tentang hidup kita? Apakah cerminan yang baik, atau justru sebaliknya. Mari kita melihat kehidupan Kristus, ketika Dia hadir membawa dampak bagi orang sekitarnya sehingga mereka senang akan kehadiran-Nya dan mau mendekat kepada-Nya. RA

Selamat Beraktivitas, Tuhan Yesus Memberkati 😇

Posting Komentar untuk "Dikenal Dalam Kebaikan - Matius 14:34-36"