Memahami Dengan Baik - Matius 22:41-46
Shalom !
Renungan Pagi Ini :
Memahami Dengan Baik
Matius 22:41-46
Bukan hanya para pemuka agama yang bisa bertanya kepada Yesus dengan pertanyaan menjebak. Yesus pun mengajukan pertanyaan kepada mereka yang membingungkan bagaimana menjawabnya. Pertanyaan Yesus bukan bertujuan menjebak, tetapi suatu proses pembelajaran dari firman Tuhan.
Matius 22:42 (TB) "Apakah pendapatmu tentang Mesias? Anak siapakah Dia?" Kata mereka kepada-Nya: "Anak Daud."
Yang mereka harapkan dari Mesias Anak Daud adalah membebaskan bangsa Israel dari perbudakan Romawi, mereka berpikir Mesias yang datang adalah Mesias yang bisa memperbaiki sistem politik di Israel pada saat itu. Mereka belum mengerti Mesias sesungguhnya siapa.
Tuhan Yesus bertanya kepada mereka untuk menegaskan bahwa Dia adalah Mesias Sang Raja yang melebihi kerajaan pada masa Daud. Dia Datang sebagai Raja yang membebaskan mereka dari hukuman dosa. Namun sepertinya mereka belum mengerti sampai disini, sehingga mereka pun terdiam.
Matius 22:46 (TB) Tidak ada seorang pun yang dapat menjawab-Nya, dan sejak hari itu tidak ada seorang pun juga yang berani menanyakan sesuatu kepada-Nya.
Jangan menaruh pikiran kita seperti pemikiran mereka yang menganggap bahwa Mesias datang untuk membebaskan mereka dari penjajahan Romawi, tapi pakai iman kita untuk melihat bahwa Dia datang untuk membebaskan kita dari hukuman Dosa manusia.
Selamat beraktifitas, Tuhan Yesus memberkati 😇
Posting Komentar untuk "Memahami Dengan Baik - Matius 22:41-46"